Translate

Sabtu, 17 November 2012

Cara Gratis Jualan Jasa Hosting Gratisan (Sebagai Reseller)


Hi semua apa kabar? semoga semua lancar dan terkendali, hehe :), pada postingan kemarin saya membahas free web hosting di TitoHost, nah sekarang saya mau menulis tentang "cara gratis jualan hosting gratisan" persis seperti perusahaan hosting-hosting gratis lainnya yang sekarang lagi booming.

Mereka semua sebenarnya bukanlah pemilik perusahaan hosting resmi, maksudnya tidak punya "super computer" sendiri yang bertindak sebagai server pada jasa hosting yang ditawarkan tetapi hanya sebagai reseller. Jadi mereka mendaftar menjadi reseller pada suatu perusahaan hosting dan bertindak sebagai "perusahaan hosting".

Menjadi reseller hosting merupakan cara yang bagus untuk belajar membuat usaha online, dengan menawarkan jasa hosting gratisan dan melayani anggota serta membentuk "brand" usaha anda. Mungkin suatu hari nanti dengan usaha dan kerja keras, jasa hosting anda jadi populer dan besar seperti namecheap.com (ini juga reseller gan tapi sudah kelas dunia)

Jika anda juga tertarik menjadi reseller dan memiliki jasa hosting sendiri, saya menyarankan anda mendaftar di youhosting dan byethost. Kelebihan dan kekurangan masing-masing adalah sebagai berikut:

Kelebihan menjadi reseller pada youhosting:

  • pastinya gratisan
  • bisa buat rencana hosting sampai dengan 2 buah (bisa gratis dan bisa dijual)
  • disk space 10 GB
  • bandwidth 100 GB
  • bikin akun email dengan domain anda (namaanda@domainanda.com)
  • 50 script
  • dan lainnya, silakan lihat sendiri disini


Kekurangannya:

  • Indonesia masuk kategori high risk country (jadi sementara anda tidak bisa merekrut anggota yang berasal dari Indonesia)


Sedangkan kelebihan menjadi reseller pada byethost:

  • Juga gratisan
  • disk space 10 GB
  • bandwidth 100 GB
  • 50 script
  • bisa merekrut orang Indonesia sebagai anggota
  • dan lainnya, silakan lihat sendiri disini.


Kekurangannya:

  • tidak bisa buat rencana hosting sendiri dan tidak boleh dijual
  • tidak bisa buat akun email sendiri (menggunakan google apps)


Saya pribadi menyarankan anda yang tertarik menjadi reseller mendaftarlah di youhosting dari pada byethost, kenapa? karena youhosting memberikan fasilitas upgrade akun reseller dari standard ke VIP(kuota hosting anda akan meningkat menjadi 2 x lipat) secara gratis hanya dengan merekomendasikan 1 orang anggota aktif sebagai reseller juga.

Mencari 1 orang aktif itu bukanlah hal yang sulit, mungkin hanya dengan posting di akun facebook anda saja, besoknya anda sudah mendapatkan seorang referral.

Tertarik menjadi reseller hosting secara gratis? silakan daftar disini.

Semoga postingan ini bermanfaat bagi anda yang ingin memiliki jasa hosting gratisan sendiri.

Terima kasih,

my signature

1 komentar:

Kritik dan saran anda sangat dibutuhkan untuk kemajuan blog ini